Ketua DPRD Mesuji Hj. Elfianah Ikuti Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-76

    Ketua DPRD Mesuji Hj. Elfianah Ikuti Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-76
    Ketua DPRD Mesuji Elfianah

    MESUJI - Ketua DPRD Mesuji Hj. Elfianah mengikuti upacara HUT kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-76, yang di laksanakan pemerintah Kabupaten Mesuji, acara berlangsung di halaman kantor Bupati Mesuji, Selasa(17/08/21).

    Upacara HUT ke-76 RI yang juga hadir Bupati Mesuji H. Saply TH, wakil bupati Mesuji Hj. Haryati Cendralela, S.sos, MM sekertaris daerah Syamsuddin, S.sos, ketua DPRD Mesuji Hj. Elfianah, Kapolres Mesuji AKBP Alim S.H, S.Ik, Komandan Kodim 0426 Tulang bawang yang diwakili, kepala kejaksaan negeri Tulang Bawang yang di wakili, Prokopimda Mesuji, dan seluruh peserta upacara.

    Ketua DPRD Mesuji Elfianah mengatakan, dalam momen HUT ke-76 RI, sesuai dengan tema “Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh” yang artinya adalah, semangat untuk bangkit bersama-sama untuk melawan pandemi Covid-19. Ia yakin dengan kebersamaan dapat mampu melawan pandemi saat ini.

    Lanjutnya, Untuk masyarakat milenial khususnya, ia berpesan dengan kemajuan teknologi terutama di bidang ITE, agar dapat menggunakannya dalam hal-halnya yang bersifat positif dan bermanfaat, terutama guna membantu masyarakat yang sedang menggeluti usaha UMKM, dengan cara mempromosikan usaha-usaha ataupun produk-produk yang di hasilkan dengan kemampuan yang mereka miliki, sehingga produk yang ada dapat di kenal masyarakat luas, dengan cara seperti itu, otomatis omset pelaku usaha dapat terbantu dari pejualan produk-produknya, dan dapat bertahan di musim pandemi Covid-19 ini, “Harapnya.

    Mudah-mudahan Dengan seiring waktu berjalan, semoga pandemi Covid-19 dapat segera berlalu dari bumi ragab begawe caram khususnya, dan Negara Indonesia umumnya, serta menjaga imun dan iman, Dan kita bersatu dalam melawan virus covid-19. MERDEKA… MERDEKA.., ”Ujar Elfianah. (Udin)

    Mesuji Lampung
    Udin Komarudin

    Udin Komarudin

    Artikel Sebelumnya

    Rapat Terbuka Bawaslu, Apri Susanto: Terimakasih...

    Artikel Berikutnya

    KONKORCAB PKC PMII XIX Sumsel versi Lubuk...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Tokoh Penting Dan Berpengaruh Besar Ajak Warga Menangkan Qudrotul Ihkwan - Hankam Hasan
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Ikuti Kami